Pelatihan Untuk Pembelajaran Keterampilan TIK Bagi Pendidik SLBN Bintan

Sehubungan dengan adanya bantuan dari Pemerintah untuk mengadakan pelatihan keterampilan TIK bagi tenaga pendidik dan tenaga kependidikan SLBN Bintan, maka SLBN Bintan mengadakan pelatihan keterampilan TIK yang di fasilitasi oleh LKP Brilliant College (Brico) bertempatan di Sei jang, Tanjungpinang. Acara ini dibuka langsung oleh Kepala Bidang Pembinaan Pendidikan Khusus yaitu Bapak Dr. Ir. Muh. Yunus, MM. Pak Kabid sangat mendukung pelatihan keterampilan TIK untuk menambah kompetensi guru-guru SLBN Bintan. Pelatihan ini mulai dari tanggal 14 Oktober 2021 dan dilaksanakan selama 6 hari praktikum dan 1 hari evaluasi hasil praktikum. Materi yang diberikan meliputi: Pengolahan Kata (MS. Word); Pengolahan Data (MS. Read More …

Hari Pertama Sekolah di Tengah Pandemi Covid-19

Pembelajaran Tatap Muka (PTM) semester ganjil T.A 2021-2022 di SLBN Bintan dilaksanakan pada tanggal 11 Oktober 2021. Guru dan siswa melaksanakan PTM sesuai dengan protokol kesehatan (prokes) penanganan Covid-19. Sebelum memasuki halaman sekolah, petugas sekolah akan memeriksa suhu dan kelengkapan masker para guru dan siswa. Jika guru ataupun siswa memiliki suhu di atas 37.5°C atau tidak memakai masker maka guru atau siswa tersebut tidak diperkenankan masuk ke sekolah dan orangtua siwa tidak diperbolehkan menunggu di sekolah. Jadwal pelaksanaan PTM di SLBN Bintan dimulai pada hari Senin-Kamis pada pukul 08.00-10.00 wib. Senin dan Selasa diperuntukkan untuk siswa SMPLB dan SMALB. Rabu Read More …